cinta dan jodoh

Cinta…
Apasih cinta itu? Semua orang pasti tau kata cinta itu apa, nah sekarang apakah semua bisa mendefinisikan arti dari kata cinta itu?
Cinta itu ibarat kita makan cabai. Kita tau cabai itu pedas kalau kita makan juga pasti rasanya pedas. Begitulah cinta, cinta tidak dapat didefinisikan tapi cinta itu hanya dirasakan.
Saya akan bercerita sedikit seputar tentang cinta dan jodoh

Semua orang bilang : jodoh ada di tangan Tuhan
Oke guys saya kurang setuju dengan opini tersebut, jika jodoh ada ditangan Tuhan dan kita tidak berusaha menjemput jodoh itu apakah jodoh bisa datang pada kita?

Pendapat saya adalah Jodoh ditangan kita, kita yang menentukan Allah yang merestui… menurut saya itu sangatlah pas. Kita liat faktanya, ada seorang wanita cirebon dilamar pria asal maluku. Wanita tersebut berhak menentukan iya atau tidaknya lamaran tersebut. Maka disitulah letak term yang mendukung kata “jodoh ada ditangan kita”

Guys… kita berhak memilih dan menyukai seseorang tapi jangan sampai kita tulul ‘aml, melampaui batas takdir Allah. Perlu diketahui Menyukai seseorang sewajarnya saja, mencintai seseorang sewajarnya saja karna cinta yang hakiki adalah cinta kepada Allah SWT. sebagai manusia biasa, manusia yang tak luput dari perbuatan dosa perbanyaklah mendekatkan diri kepada Allah apalagi yang terhitung masih masa remaja alangkah baiknya gunakan waktu sebaik mungkin karna Allah menyukai remaja yang menggunakan waktunya untuk mendekatkan diri pada-Nya… kita boleh memikirkan jodoh tapi jangan sampai kita disibukkan dengan mencari jodoh kita tapi yang terpenting adalah kita mengejar cinta-Nya karna tujuan hidup itu sebenarnya adalah mencari ridho-Nya, DARI ALLAH UNTUK ALLAH OLEH ALLAH berdo’alah agar kita direstui dengan pilihan kita, bila Allah tidak merestui dengan pilihan kita maka jangan engkau langsung putus asa justru harus banyak bersyukur mungkin Allah punya hadiah terbaik untuk kita.

Guys… manusia butuh cinta, untuk mencintai kepada Allah, mencintai rasul-Nya, mencintai kedua orang tua, mencintai saudara, dan yang terakhir adalah mencintai sang jodoh. Jangan khawatir jangan tergesa-gesa, selama masih ada waktu kita gunakan untuk mendekatkan diri pada Allah, mencari ilmu agama dan bila telah datang waktunya berbahagialah karna Allah sudah meridoi.
Yang perlu di ingat adalah semakin engkau mengejar cinta manusia,maka semakin jauhlah cinta pada manusia tersebut tetapi semakin engkau mendekatkan diri pada Allah maka Allah akan memperdekatkan engkau dengan seseorang yang engkau cintai. Indah bukan? Bersabarlah kawan, mungkin bukan sekarang waktunya tapi nanti entah itu besok,lusa,atau bahkan bisa 1 tahun lagi. Maka mulai sekarang mari kita sama-sama memperbaiki diri kita.

*bagi siapapun yang membaca post ini boleh berkomentar dibawah ini. Terimakasih

Sejarah Kelahiran Nabi Muhammad SAW hingga menikah dengan Khodijah

 1. Silsilah Nabi Muhammad SAW

Sebagai umat Islam memang tidak diwajibkan untuk mengetahui tentang garis keturunan junjungan kita Nabi Muhammad SAW., namun dalam upaya meningkatkan iman dan takwa kita maka tidak ada salahnya kita mengetahui akan hal ini.

Beliau adalah Muhammad Ibn Abdullah Ibn Hasyim Ibn Abdu Manaf ibn Qushay ibn Kilab ibn Murrah ibn Ka’ab ibn Luay ibn Gholib ibn Fahr ibn ibn Malik ibn ibn Nazdar ibn Kinanah ibn Khuzaimah ibn Mudrikah ibn Ilyas ibn Mudhar ibn Nazar ibn Ma’ad ibn Adnan. Continue reading

10 kategori menurut Aristoteles

https://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/3/35/Aristotle_Bust_White_Background_Transparent.pngupaya untuk memahami segala sesuatu yang “ada” berdasarkan konstruksi pemikiran logic Aristoteles, maka akan diuraikan ke dalam sepuluh keberadaan yang oleh Aristoteles disebut dengan ten categories. Dalam logika Aristoteles, penggolongan suatu pengertian (kategori) sangat diperlukan, sebab pemahaman dengan kategori akan membantu seseorang untuk dapat merumuskan pemikirannya secara logis. Bagi Aristoteles, kategori adalah seperangkat pernyataan yang mampu mengklasifikasikan semua pernyataan lainnya. Kategori pokoknya adalah substansi dan sembilan yang lainnya disebut sebagai aksidensi. Continue reading